Pak Saputra, Sukses Ternak Kambing Meski Difabel

Mengalami disabilitas sejak Ia masih kecil, saat ini Saputro (49) berprofesi sebagai petani sekaligus menjalankan bisnis ternak kambing. “Waktu dilahirkan sebenarnya saya normal, saya menyandang disabilitas setelah mengalami panas tinggi kemudian disuntik oleh mantri,” jelas Saputro. Sebelum mengembangkan bisnis ternak kambing, awalnya Saputro pernah mencoba bisnis ternak ayam, bebek dan sapi. Namun sayangnya ketiga hewan tersebut belum menghasilkan […]

Difabel yang Sukses Menjadi Pengusaha dan Presenter TV

Selain menjadi ibu rumah tangga, Endang Sundayani sekarang ini menjadi salah satu pembawa acara di TVRI Yogyakarta dalam program Kami Bisa. “Kebetulan sekarang ini ada program baru di TVRI yang bertema “Kami Bisa”, disini saya mewawancarai para difabel yang sudah bisa beraktivitas secara mandiri dan sukses dalam hal ekonomi,” ucap Endang ketika ditemui tim liputan […]

Difabel Bisa Mandiri dan Sukses Berbisnis Jajanan Pasar

Awalnya tak terbayang di benak Sawitri untuk bisa sukses berbisnis jajanan pasar seperti sekarang ini. Keterbatasan fisik yang Ia miliki, dulunya membuat ibu dua orang anak ini minder untuk bersosialisasi dan hanya melakukan aktivitasnya di rumah sebagai ibu rumah tangga.

Aslimah, Difabel Pengrajin Akar Wangi

Awalnya tak mudah bagi Aslimah (27) untuk menerima kondisinya. Rasa malu dan putus asa pernah menghantui Aslimah sebelum akhirnya Ia mendapatkan undangan dari YAKKUM. “Setelah mendapatkan undangan dari YAKKUM kemudian saya dibina di YAKKUM selama beberapa tahun, akhirnya saya bisa melanjutkan sekolah saya SMA di Kudus dan perlahan-lahan saya mulai bisa menerima kondisi ini dan […]

Merapi Aquatic, Sukses Bisnis Ikan Meski Difabel

Memulai usaha ikan hias dari tahun 2000 silam, Rian Hadi (34) yang mengalami cacat kaki akibat polio sejak kecil tak pernah menyerah dengan kondisi yang Ia alami. “Pertama kali usaha ini di desa sebelah, gempa bumi Jogja 2006 menghancurkan toko dan saya sempat mengalami patah tulang sehingga harus beristirahat sejenak dan pindah ke toko yang sekarang […]

Suratman, Difabel yang Berhasil Bekerja di Carrefour

Meski memiliki perbedaan fisik sejak lahir yakni pada bagian kaki sebelah kanan dan kedua tangannya, namun Suratman berhasil lolos seleksi Job Fair dan kini bekerja sebagai kasir di Carrefour, Maguwo, Yogyakarta. Suratman yang kini berumur 27 tahun ini tak pernah minder dengan kekurangannya dan sudah sejak pertengahan tahun 2012 silam bekerja di Carrefour Yogyakarta.